Pada acara Indonesian Box Office Movie Awards yang ketiga (IBOMA 2018) yang berlangsung pada 23 Maret 2018 di Studio 6 Emtek City, Jakarta, rumah produksi Hitmaker Studios meraih piala penghargaan IBOMA 2018 lewat film “Mata Batin” untuk kategori Poster Fillm Terbaik.
Dari dua belas kategori yang dikompetisikan, dua film produksi Hitmaker Studio berhasil masuk dalam deretan nama nominasi bergengsi IBOMA 2018, antara lain:
- Luna Maya (The Doll 2) untuk nominasi kategori Pemeran Utama Wanita Terbaik
- Epy Kusnandar (Mata Batin) untuk nominasi kategori Pemeran Pendukung Pria Terbaik
- Ira Ilva Sari (The Doll 2) untuk nominasi kategori Pendatang Baru Terbaik
Meraih piala penghargaan dan masuk dalam beberapa nominasi IBOMA 2018 merupakan pencapaian bagi Hitmaker Studios, mengingat IBOMA merupakan salah satu penghargaan bergengsi bagi insan perfilman Indonesia. Ini menjadi bukti bahwa film-film Hitmaker Studios adalah hasil karya kreatif berkualitas yang layak diperhitungkan di kancah perfilman nasional.